Pengenalan HTML dasar

Html dasar

A.Pengertian HTML

HTML atau Hyper Text Markup Language merupakan sebuah bahasa pemrograman terstruktur yang dikembangkan untuk membuat halaman website yang dapat di akses atau ditampilkan menggunakan web browser.

HTML sendiri secara resmi lahir pada tahun 1989 oleh Tim Beners Lee dan dikembangkan oleh World wide web consortium (W3C),yang kemudian pada tahun 2004 dibentuklah web Web Hypertext Application Technology Working Group (WHATG) yang hingga kini bertanggung jawab akan perkembangan bahasa HTML ini.

Hingga kini telah mengembangkan HTML5 , sebuah versi terbaru HTML yang mendukung tidak hanya gambar dan teks namun juga menu interaktif, audio, video, dan lain sebagainya.


B.Memilih aplikasi editor HTML

Sebelum memulai belajar bahasa pemrograman, perlulah kita untuk memilih aplikasi editor yang kita sukai.

Karena program khusus yang tidak berekstensi ".HTML" tidak memerlukan compiler yang khusus untuk dapat mengeksekusinya maka tidak perlu memikirkan tentang compiler.

Sekarang hanya perlu untuk memilih teks editor untuk pemrograman html ini dengan aplikasi yang kita sukai.


Dua pilihan text editor adalah sebagai berikut:


  1. Notepad++
  2. Sublime Text Editor

Bagi kalian yang pecinta android seperti saya silahkan install Webmaster lite Atau Acode free di play store


C.Pengertian Tag element, dan Atribut pada HTML

Sebagai bahasa markup, Html membutuhkan sebuah fungsi atau tanda untuk memberitahu web browser apa yang perlu atau tidak diperlukan.

Tanda tersebut disebut dengan "Tag".

Tag memiliki ciri-ciri ditulis dalam "<....>".

Kebanyakan tag dalam Html ditulis secara berpasangan, yaitu tag pembuka dan penutup yang biasanya memiliki tanda "/" didalam "<...>".

seperti contoh di bawah ini.



Namun ada juga tag yang berdiri sendiri, atau tidak berpasangan (single tag), seperti tag untuk membuat baris baru.


element adalah semua data atau isi yang berada di dalam sebuah tag.

Atribut ialah sebuah informasi yang diberikan pada tag, sebagai catatan atau bisa juga pengaturan untuk tag tersebut, biasa nya dituliskan pada tag pembuka(untuk yang berpasangan) atau pada awal tag (untuk single tag).

Seperti contoh berikut.


D.Mengenal struktur dasar HTML

Seperti halnya setiap bahasa pemrograman yang sudah-sudah,Html juga memiliki struktur dasar penulisan HTML, diawali dengan tag Doctype untuk menunjukkan pada browser type document dari file,yang kemudian dimulai dan ditutup dengan tag html, didalam tag itu dapat di isikan tag head,body,dan lain-lain sebagainya.

Namun secara umum struktur dasar dari bahasa pemrograman html seperti berikut.

hasil kode dari atas

Baca juga

  1. Membuat judul, daftar/list,dan paragraf di html
  2. Cara membuat link, menambahkan gambar, membuat tabel di HTML
  3. Cara membuat tabel kompleks, membuat frame, memasukkan halaman lain di HTML
  4. Cara menambahkan komentar, dan membuat form, serta membuat text mengalir di HTML

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara membuat tabel kompleks, membuat frame, memasukkan halaman lain di Html

Membuat audio dan video di HTML